Hakikat Perencanaan Pembelajaran

Salam santun sahabat ID. Lama tak menyapa rasanya rindu begitu rindu. Hehehe. Nah, kali ini ID mau berbagi torehan tinta hitam saat di semester 3 nih tepatnya mata kuliah perencaaan pembelajaran. Langsung aja yuk kepoin !

PERENCANAAN PEMBELAJARAN

Pengertian Perencaaan Pembelajaran

Perencanaan adalah menentukan apa yang akan dilakukan. Perencaan mengandung rangkaian putusan yang luas dan penjelasan dari tujuan, penentuan kebijakan, penentuan program, penentuan metode dan prosedur tertentu serta penentuan kegiatan berdasarkab jadwal sehari-hari.  Lalu apa pengertian perencanaan pembelajaran? Nah jadi perencanaan pembelajaran adalah proses penyusunan materi pelajaran, penggunaan media pembelajaran, penggunaan pendekatan, dan metode pembelajaran serta penilaian dalam alokasi waktu yang akan dilaksanakan pada masa tertentu untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan. Pahamkah? Pasti paham ya.

Tujuan dan Fungsi Perencanaan Pembelajaran

Tujuan perencanaan pembelajaran

Perencanaan pembelajaran bertujuan untuk mengarahkan dan membimbing kegiatan guru dan siswa dalam proses pembelajaran. Tujuan perencaan bukan hanya penguasaan prinsip fundamental tetapi juga mengembangkan sikap yang positif terhadap program pembelajaran, meneliti, dan menentukan pemecahan masalah pembelajaran. Secara ideal tujuan perencanaan pembelajaran adalah menguasai sepenuhnya bahan dan materi ajar, metode dan penggunaan alat serta perlengkapan pembelajaran, menyampaikan kurikulum atas dasar bahasab dan mengelola alokasi waktu yang tersedia dab membelajarkan siswa sesuai yang diprogramkan.

Fungsi perencanaan pembelajaran

Fungsi perencanaan pembelajaran ada tujuh. Pertama memberi guru pemahaman yang lebih jelas tentang tujuan pendidikan sekolah dan hubungannya dengan pembelajaran yang dilakukan untuk mencapai tujuan itu. Kedua membantu guru memperjelas pemikiran tentang sumbangan pwmbelajarannya terhadap pencapaian tujuan pendidikan. Ketiga menambah keyakinan guru atas nilai-nilai pembelajaran yang diberikan dan prosedur yang digunakan. Keempat membantu guru dalam rangka mengenal kebutuhan siswa, minat siswa, dan mendorong motivasi belajar siswa. Kelima mengurangi kegiatan yang bersifat trial and error dalam mengajar dengan adanya organisasi yang baik dan metode yang tepat. Keenam membantu guru memelihara kegairahan mengajar dan senantiasa memberikan bahan-bahan yang up to date pada siswa.

Dasar Perlunya Perencanaan Pembelajaran

Terdapat delapan dasar perlunya perencanaan pembelajaran. Pertama untuk memperbaiki kualitas pembelajaran perlu diawali dengan perencanaan pembelajaran yang diwujudkan dengan adanya desain pembelajaran. Kedua untuk merancang suatu pembelajaran perlu menggunakan pendekatan sistem. Ketiga perencanaan desain pembelajaran diacukan pada bagaimana seseorang belajar. Keempat untuk merencanakan suatu desain pembelajaran diacukan pada siswa secara perseorangan. Kelima pembelajaran yang dilakukan akan bermuara pada tercapainya tujuan pembelajaran dalam hal ini akan ada tujuan langsung pembelajaran dan tujuan pengiring dari pembelajaran. Keenam sasaran akhir dari perencanaan desain pembelajaran adalah mudahnya siswa untuk belajar. Ketujuh perencanaan pembelajaran harus melibatkan semua variabel pembelajaran. Kedelapan inti dari desain pembelajaran yang dibuat adalah penetapan metode pembelajaran yang optimal untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Manfaat Perencanaan Pembelajaran

Manfaat perencaan pembelajaran yang pertama adalah sebagai petunjuk arah kegiatan dalam mencapau tujuan. Kedua sebagai pola dasar dalam mengatur tugas dan wewenang bagi setiap unsur yang terlibat dalam kegiatan. Ketiga sebagai pedoman kerja bagi setiap unsur baik unsur guru maupun siswa. Keempat sebagai alat ukur efektif tidaknya sutu pekerjaan sehingga setiap saat diketahui ketepatan dan kelambatan kerja. Kelima untuk bahan penyusunan data agar terjadi keseimbangan kerja. Terakhir untuk menghemat waktu, tenaga, alat, dan biaya.

Alhamdulillah kali ini kita telah membahas tentang perencanaan pembelajaran. Esok kita jumpa lagi dengan pembahasan yang lainnya ya. Salam santun sahabat ID.

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Hakikat Perencanaan Pembelajaran"

Silahkan berkomentar yang relevan ! Tanpa link ! Anti provokator SARA dan saru !